Ketimbang sudah dua malam menginap di draft, mending saya publish juga deh akhirnya (hitung-hitung bisa update lagi kan, ceritanya hehe) .Sebenarnya masih terkait dengan acara pernikahan keponakan saya yang di laksanakan pada hari Minggu kemarin. Dan lewat artikel ini saya dedikasikan sebagai tanda ekspresi kebahagian dan rasa syukur kami sekeluarga. Akan lancar dan sukses nya acara.
Umumnya memang setiap resepsi atau hajatan selalunya di isi dengan salah satu acara hiburan. Seperti halnya kemarin, dari pihak keluarga pun sengaja memanggil organ tunggal tuk menghibur para tamu undangan yang datang. Selain dari itu, dari tamu yang hadir ada yang berjoget dan ikut menyumbangkan satu, dua buah lagu.
Namun entah karena, tak mau kalah ketinggalan oleh para tamu, atau karena demi untuk memeriahkan acara pernikahan kedua putra putrinya. Dua besan pun rela dan kompakan naik ke atas panggung. Bernyanyi dan berjoget lincah, layaknya mau ikutan audisi dangdutan, D'Terong show. *yet.