Tiket Mudik Keteta Api Tambahan Ludes Dalam Sekejap. Antusias para pemudik untuk lebaran dapat terlihat dari panjangnya antrian pemesanan tiket di stasiun Senen, Jakarta Pusat hari ini (11/5). Namun dalam hitungan kurang dari setengah hari tiket KA tambahan ludes terjual.
Akibatnya banyak dari para calon pemudik yang ingin merayakan lebaran di kampung halamannya, pastinya harus menelan kekecewaan. Pasalnya perjuangan mereka mengantri tiket sejak malam dan subuh tadi tidak berbuah hasil.
Begitu juga di waktu dan tempat pemesanan yang berbeda. Baik itu untuk pemesanan tiket via online atau dengan cara memesannya lewat minimarket, tiket tambahannya pun ludes terjual.
Sebenarnya untuk kereta api tambahan mudik dan balik lebaran 2015 ini PT KAI nya sendiri telah menyiapkan 15 kereta dengan jumlah18.760 tempat duduk. Ada pun kereta api tambahan tersebut terdiri dari 7 kelas eksekutif dan bisnis, satu kelas ekonomi komersial dan 7 kelas ekonomi bersubsidi.
Namun mengingat Kereta api memang kerap menjandi moda transportasi primadona masyarakat kita. Maka tak heran kalau Untuk pemesanan tiketnya selalu habis terjual 3 bulan sebelum lebaran. *yet.